Pemasyarakatan Peduli Mengisi Ramadhan Penuh Berkah
Pemasyarakatan Peduli Mengisi Ramadhan Penuh Berkah
GBNNews.net,Bogor – Memasuki minggu ketiga bulan Ramadhan 1444 H komunitas motor adventure satuan kerja Pemasyarakatan Kemenkumham RI menjelajahi daerah perbukitan Sentul Hambalang untuk mengadakan Bakti Sosial Jumat 14 April 2023.
Kegiatan yang bertemakan Touring Pemasyarakatan Peduli ” Transformasi Pemasyarakatan PASTI BerAKHLAK Indonesia Maju ” diikuti para pegawai Upt Pemasyarakatan Jawa Barat dan DKI Jakarta dengan menggunakan sepeda motor meramaikan kegiatan aksi sosial ini sembari menjalani Ibadah Puasa .
Heni Yuwono Sesditjen Pemasyarakatan bersama Kepala Lapas dan Rutan turut dalam memberikan bantuan kepada Masyarakat di wilayah Desa Cisadon Sentul Bogor Jawa Barat setelah sebelumnya Ibu Darma Wanita Pemasyarakatan Bogor Raya mengumpulkan di posko Taman Budaya sentul.
(@Borneo)